Sabtu, 04 April 2009

TUGAS REMEDIAL MATEMATIKA UNTUK KELAS 9.1 DAN 9.2 SEMESTER GANJIL TP. 2008/2009

I. Essai
  1. Sebuah prisma alasnya berbentuk segitiga sama sisi dengan panjang rusuk alas 15 cm. Hitunglah volum dan luas prisma tersebut jika tinggi prisma 20 cm.
  2. Di dalam sebuah kotak terdapat 6 kelereng merah, 10 kelereng biru dan 14 kelereng coklat. Diambil sebuah kelereng secara acak, tentukan peluang terambil kelereng berwarna: a. merah b. biru c. coklat
  3. Sebuah kerucut mempunyai panjang garis pelukis 100 cm dan diameter alas 120 cm. Hitunglah volum dan luas sisi kerucut tersebut.
  4. Di dalam sebuah tabung dapat dimasukkan penuh 15 bola. Jika diameter bola sama dengan diameter tabung dan diketahui tinggi tabung 60 cm, hitunglah volum ruang kosong di dalam tabung tersebut.
  5. Pada suatu ulangan matematika yang diikuti oleh 38 orang siswa diperoleh nilai rata-rata 6,3. Kemudian ada 2 orang siswa mengikuti ulangan susulan sehingga diperoleh nilai rata-rata keseluruhan 6,5. Hitunglah nilai rata-rata 5 orang siswa tersebut.